Monday, December 15, 2008

Thinking .... ???



Image from : http://www.suzannesutton.com/_borders/boy_desk_thinking.jpg

(Yaitu) orang-orang yang mengingat Allah sambil berdiri atau duduk atau dalam keadaan berbaring dan mereka memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi (seraya berkata):
Ya Tuhan kami, tiadalah Engkau menciptakan ini dengan sia-sia. Maha Suci Engkau, maka perihalah kami dari siksa neraka.
(Ali Imron, 3:191)


Pernahkah kita memikirkan bahwa kita tidak ada sebelum dilahirkan ke dunia; dan kita telah diciptakan dari sebuah ketiadaan ?

Pernahkah kita berfikir bagaimana bunga yang setiap hari kita lihat, yang tumbuh dari tanah yang hitam, ternyata memiliki bau yang harum serta berwarna-warni?

Pernahkah kita memikirkan seekor nyamuk, yang sangat mengganggu ketika terbang mengitari kita, mengepakkan sayapnya dengan kecepatan yang sedemikian tinggi sehingga kita tidak mampu melihatnya ?

Pernahkah kita berpikir bahwa gempa bumi mungkin saja datang secara tiba-tiba ketika anda sedang tidur, yang menghancur luluhkan rumah, kantor dan kota hingga rata dengan tanah sehingga dalam tempo beberapa detik saja kita pun kehilangan segala sesuatu yang kita miliki di dunia ini ?

Pernahkah kita berfikir bahwa kehidupan kita berlalu dengan sangat cepat, kita pun menjadi semakin tua dan lemah, dan lambat laun kehilangan ketampanan atau kecantikan, kesehatan dan kekuatan kita ?

Pernahkah kita memikirkan bahwa suatu hari nanti, malaikat maut yang diutus oleh Allah akan menjemput untuk membawa kita meninggalkan dunia ini ?

Jika demikian, pernahkah kita berfikir mengapa manusia demikian terbelenggu oleh kehidupan dunia yang sebentar akan kita tinggalkan dan yang seharusya kita jadikan sebagai tempat untuk bekerja keras dalam meraih kebahagiaan hidup di akhirat ?


From---Bagaimana Seorang Muslim Berfikir---Harun Yahya Series---

4 comments:

  1. Sayyidina Ali RA pernah berdoa, untuk membiarkan dunia di tangannya dan akhirat di hatinya...

    ReplyDelete
  2. @adi
    setuju pakde bahagia dunia dan akhirat
    :D

    ReplyDelete
  3. Disambung dengan ayat sebelumnya, bukan sekedar ilmu astronomi yang akan didapat. Berbagai hal dapat kita peroleh dari perenungan tersebut.

    ReplyDelete
  4. @ryan_oke
    saya mulai merenung lagi .....

    ReplyDelete